Cara Bantu Anak Stimulasi Otak Kiri Agar Pintar Matematika
Cara Bantu Anak Stimulasi Otak Kiri Agar Pintar Matematika Cara maksimalkan otak kiri anak | ISTOCK Apa bedanya otak kiri dan otak kanan? Perlu dipahami, otak dibagi menjadi belahan otak kiri dan otak kanan yang disambung oleh serabut corpus callosum. Belahan otak kiri menguasai dan mengatur belahan kanan badan, sedangkan belahan otak kanan menguasai dan mengatur belahan kiri badan. Menurut Niesa Handayani, S.Psi., PGD, Trainer dan Research & Development Senior Staff di BIMBA AIUEO (Yayasan Pengembangan Anak Indonesia), setiap belahan otak memiliki tugas masing-masing. Fungsi utama otak bagian kiri mengatur aktivitas berpikir konvergen (satu arah) yang bersifat teratur, berurutan, rinci, sistematis, dan matematis. BACA: Membantu Anak Jadi Siswa Pintar dan Bahagia Belahan otak kiri berfungsi untuk berpikir rasional, analitis, berurutan, linier, saintifik (seperti untuk belajar membaca, bahasa, aspek berhitung dari matematika). “Jadi bagian otak kiri digunakan untuk berpikir m